SOSIALISASI PANTI SOSIAL BINA NETRA
" FAJAR HARAPAN"
Pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan Dinas Sosial telah melakukan sosialisasi kepada seluruh elemen masyarakat dalam rangka pembinaan penyandang cacat mata tidak bisa melihat (Disabilitas netra). Sosialisasi di laksanakan di BLK kabupaten kotabaru tujuannya agar para penyandang cacat di daerah kotabaru dapat di data yang selanjutnya dimasukkan ke panti asuhan serta dilatih. Pelatihan para penyandang cacat tersebut dibimbing fisik, mental dan keterampilan sehingga para penyandang cacat mampu melakukan kegiatan sehari-hari, orientasi dan mobilitas, beradaptasi dengan lingkungan, berintegerasi dengan lingkungan, memiliki kepercayaan diri, harga diri, keterampilan usaha, mata pencaharian dan menguasai huruf brille/ arab brille.
Panti Sosial Bina Netra " fajar Harapan" didirikan di martapura di atas tanah seluas 11.282 M persegi pada tanggal 3 Januari 1962 oleh Kantor Perwakilan Sosialisasi Provinsi Kalimantan Selatan. Sudah mulai operasi pada tanggal 1 juli 1962 terletak dijalan jend. Akhmad Yani Km. 37 Nomor 08 Kelurahan Sei Pering Kecamatan Maartapura Kabupaten Banjar dengan Klasifikasi Tipe : B Eselon IV/a.
0 komentar:
Posting Komentar